Rabu, 22 Juni 2011

LINUX DI WARNET ????


Category : News

--// Introduction

Warnet sekarang sedang heboh migrasi ke Linux, dimana-mana terdengar suara:
"Mas !!, kok mIRCnya gak ada sih? programnya pada kemana? ", "Uh jadi bingung nama programnya", "Wah berat bangeet, gak enakeun", "Mas pindah komputer dong, ini mah beda!".
Ayo yang jaga warnet, ... panik-panik ... !!!


--// News

Motto "pelanggan adalah raja" harus diutamakan, tapi warnet juga musti selamat dari kejaran HAKI dan debt-collector. Kondisinya, palanggan sudah terbiasa pakai Windows. Kalau penanam modal setuju, beli saja lisensi Windows, habis perkara. Tapi kalau tidak kuat, ... tenang, ada Tux si penolong. Mari berterima kasih pada pemerintah RI yang sudah menunda HAKI sampai Linux siap di desktop (3 Tahun lalu, ceritanya masih lain).

HARDWARE

Terus terang, Linux buat desktop lebih rakus dibanding Windows. Spefisikasi sebagai berikut hanya termasuk CUKUP

* Intel Pentium II atau AMD Duron.
* RAM 128 - 256 MB.
* Harddisk 4-6 GB
* Video Card, RAM 4-8 MB.

Kalau mau BAGUS paling tidak

* Intel Pentium IV atau AMD Athlon
* RAM 256 MB ke atas.
* Harddisk 10 GB
* Video Card mampu frame-buffer, RAM 8-16 MB. Kalau bisa pakai Matrox.

PILIH DISTRO

Distro besar seperti Redhat, Mandrake atau Suse layak dipakai kalau komputer anda BAGUS. Mereka unggul soal kemudahan instalasi, konfigurasi, dan kelengkapan aplikasi. Sayangnya mereka berat dan sudah punya user interface paten, agak susah dimodifikasi.

Untuk komputer kelas CUKUP distro minimalist yang stabil, kencang dan masih perawan untuk dirias lebih tepat dipakai. Kandidat terkuat adalah: Debian, atau Slackware. Agak susah diinstall dan dikonfigurasi, tapi itu kan pekerjaan operator warnet. User malah tidak boleh install atau ngoprek kan ?.

PILIH DESKTOP

Kalau anda punya komputur BAGUS, pakai KDE. Ini desktop paling populer, jadi mestinya pelanggan lebih familiar. Dari segi Look, KDE memang aslinya meniru Windows 9x. Sementara itu Feel-nya bisa dipilih supaya mirip Windows. Kalau perlu, ada themes Windows XP.

Kalau spesifikasi komputer hanya CUKUP, pakai IceWM. Dikasih theme xp-new dan background yang bagus, look-nya mirip deh sama Win-XP! Soal feel, masih sedikit beda.

Sebenarnya ada lagi desktop XPDE yang niatnya memang meniru Windows XP supaya para Windozer bisa beralih ke Linux dengan mudah. Sayang masih jauh dari selesai.

PILIH APLIKASI

Tergantung komputer juga. Kalau BAGUS anda bisa pasang apa saja termasuk:

* Mozilla, Netscape atau Konqueror.
* OpenOffice atau KOffice.

Kalau cuma pas-pasan, lebih baik pakai aplikasi kecil lepasan. Bahkan sebisa mungkin hindari aplikasi yang terkait dengan KDE/QT atau GNOME/GTK. Ini contohnya:

* Terminal : aterm, wterm, rxvt.
* Browser: Firebird, Galeon, Opera atau Lynx (teks). Ada Dillo yang sangat kecil tapi belum sempurna.
* E-Mail Client: Thunderbird, Sylpheed, pine (teks), mutt (teks).
* Chat : XChat, B-i-t--c-h-x (teks).
* FTP Client: GFTP, mc (teks).
* Pengolah Kata: Abiword, NEdit, vim (teks).
* Pengolah Angka: GNumeric, Siag, Abs.
* Pengolah Gambar: GIMP, XV.
* File Manager/SAMBA browser: LinNeigborhoud, XFSamba, XFE, MC (teks).

GNOME sekarang sedang coba mengumpulkan berbagai aplikasi menjadi GNOME-Office, dimana perekatnya adalah bonobo.Sementara ini anggotanya masih ringan-ringan (GNU Cash, AbiWord, Galeon, GIMP, dll). Kita lihat saja perkembangannya.

KOMENTAR PELANGGAN
Setelah sekitar 15 komputer CUKUP dipanteng Linux campuran Redhat 8.0/GNOME, Mandrake 9.1/KDE, VectorLinux/IceWM, dan Slackware/DroplineGnome, beberapa komentar positip masuk:

* Mas pake linux ya? tampilannya bisa mirip xp ya?
* RAM-nya berapa, kok bisa ringan?"
* Wah ringan, browsingnya cepet, tapi agak bingung makenya, pake apa sih mas?"
* Kok tampilannya jadi bagus ya mas, Windows-nya diapain?

Bisa anda tebak distro mana yang diberi komentar positip itu ?

Agak seret memang, migrasi ke Linux. User retention-nya tinggi. Tapi mesti kita usahain, sekalian ngedidik customer untuk lebih melek HAKI dan tentunya lebih "Open to be free". Seeep !

Copyleft: Kocil dan Udung, 2003
License : GNU FDL
Posted : www.benpinter.net, 5 Sept 2003

--// Thanks To :

Terima kasih kepada ALLAH S.W.T yang telah memberikan hidayah,nikmat,serta anugrahnya.
Terima kasih Kepada keluarga & orang tua atas support nya ^.^
Terima kasih kepada ( Dian Distriosi ) atas support serta inspirasinya.. Love u fuLL bebz..
Terima kasih juga kepada semua teman-teman komunitas IT (baik undergraound maupun uperground) atas informasinya.
Terima kasih kepada semua pihak yang tidak bisa saya sebutkan satu persatu..


~~systemroot.exe~~

1 komentar:

systemr00t mengatakan...

silahkan kirm komentar nya :D


:: sYst34mr00t :: © 2008. Free Blogspot Templates Sponsored by: Tutorial87 Commentcute